Jumat, 21 Desember 2012

Pembenihan Ikan Tuna Sirip Kuning (Thunnus albacares)

Pembenihan Ikan Tuna Sirip Kuning (Thunnus albacares)
     Ikan tuna merupakan salah satu ikan ekonomis penting di dunia dengan harga yang relatif tinggi. Permintaan dunia akan ikan ini terus meningkat terutama untuk tujuan Jepang sehingga aktifitas penangkapan terus meningkat.
     Dampak dari penangkapan ini mulai terlihat dengan terjadinya penurunan hasil tangkapan dan bahkan penurunan bobot per ekor ikan yang tertangkap. Ini merupakan salah satu indikasi telah terjadinya penurunan populasi tuna di alam oleh akibat lebih tangkap. Sementara teknologi perbenihan belum berkembang. Jepang sebagai pioneer dalam perbenihan ikan tuna baru berhasil dalam penelitian skala laboratorium.
Pemerintah Jepang berpendapat bahwa Indonesia bertanggung jawab atas kelangsungan perikanan tuna dunia karena Indonesia merupakan salah satu negara pengekspor ikan tuna terbesar dunia. Untuk itu perlu dilakukan studi tentang perbenihan ikan tuna di wilayah perairan tropis.
Tahun 2001, pemerintah Indonesia Jepang sepakat menandatangani perjanjian kerjasama riset dalam bentuk Proyek Riset Perbenihan ikan tuna sirip kuning (T. albacares) yang dilaksanakan di Balai Besar Riset Perikanan Budidaya Laut, Gondol, Bali. Pada tahun 2003, proyek kerjasama ini telah berhasil dalam mengembangkan teknik penangkapan, transportasi dan aklimasi calon induk. ikan tuna. Keberhasilan ini diikuti dengan pengembangan teknik pembesaran dan pemijahan induk ikan tuna sirip kuning.

PENGELOLAAN CALON INDUK
•    Transportasi Calon Induk
     Transportasi ikan tuna yang tertangkap dilakukan dengan menggunakan bak fiberglas oval vol. 1 m3. Dengan menggunakan bak ini hanya 2-3 ekor ikan berukuran 2 kg atau satu ekor untuk ikan berukuran 3-5 kg yang dapat ditransportasikan dalam satu trip.
•    Pengobatan
    Ikan-ikan yang berhasil ditansportasikan ditempatkan dalam bak pengobatan untuk dilakukan pengobatan dan observasi kondisi kesehatan ikan selama 24 jam. Pengobatan dilakukan dengan perendaman menggunakan Sodium Nifurstirenate (Na-NFS) yang lebih dikenal dengan nama dagang Erubazu sebesar 10 - 20 ppm selama 2 jam. Ikan-ikan yang sehat ditransfer ke bak aklimasi dengan menggunakan kantong plastik setelah terlebih dahulu dilakukan pengukuran panjang cagak, memasukkan tagging dan pemotongan finlet untuk keperluan analisa genetik.
•    Aklimasi
     Calon induk yang masih berukuran antara 2-3 kg tersebut dipelihara dalam bak beton bervolume 150 m3 ( ø 8m kedalaman 3m) dalam beberapa bulan untuk observasi pertumbuhan dan kesehatan ikan sehingga ikan yang dipindah ke dalam bak induk sudah benar-benar sehat dan teraklimasi. Selama dalam bak aklimasi, ikan diberi pakan satu kali sehari dari Senin-Sabtu dan pada hari Minggu tidak diberi pakan. Pakan yang diberikan berupa ikan layang dan cumi-cumi sebesar 10-20 % biomas. Untuk menjaga kesehatan ikan, diberikan tambahan vitamin kompleks sebesar 15 g/kg pakan atau 0.4 g/kg bobot ikan dalam bentuk kapsul. Pertumbuhan harian rata-rata ikan yang dipelihara dalam bak aklimasi adalah 50 g/hari. Hal ini masih bisa ditingkatkan jika tujuannya untuk budidaya.
PEMELIHARAAN INDUK
Ikan-ikan dari bak aklimasi yang telah terseleksi dan mencapai bobot rata-rata 3 kg dipindahkan ke bak induk bervolume 1500 ton (ø 18m, kedalaman 6m) untuk selanjutnya dijadikan induk. Semua ikan telah diberi tagging sehingga setiap ikan dapat didata dan akan berguna untuk pendugaan kualitas genetik setelah memijah melalui analisa genetik.
     Calon induk ikan tuna diberi pakan satu kali sehari dari Senin-Sabtu dan pada hari Minggu tidak diberi pakan. Pakan yang diberikan berupa ikan layang dan cumi-cumi sebesar 5-10 % biomas. Untuk menjaga kesehatan ikan, mempercepat pematangan gonad, diberikan tambahan vitamin kompleks sebesar 0.06, Vitamin C 3.75 dan vitamin E 0.03g/kg bobot induk. Vitamin kompleks dan Vitamin C diberikan setiap hari sementara vitamin E setiap dua hari.
Pertumbuhan ikan yang dipelihara dalam bak induk dipertahankan semirip mungkin dengan pertumbuhan ikan tuna di alam sehingga tidak mengalami kegemukan.
     Berbeda dengan jenis ikan-ikan laut lainnya yang dapat disampling setiap bulan untuk melihat pertumbuhan atau tingkat kematangan gonad. Ikan tuna sebagai ikan perenang cepat dengan kulit yang sangat sensitif terhadap penanganan, sulit dilakukan sampling sehingga data pertumbuhan hanya dapat diperoleh jika ada ikan yang mati. Kematian yang sering terjadi adalah akibat menabrak dinding bak dalam kondisi ikan yang sehat sehingga data yang didapat sangat akurat.
     Berdasarkan data tersebut diperoleh dugaan pertumbuhan harian sebesar 30 -70 g/hari. Setelah satu tahun pemeliharaan, beberapa ikan telah mencapai matang gonad dan memijah. Diperkirakan ada 10 ekor ikan telah berumur 3 tahun. Pemijahan pertama terjadi pada bulan Oktober 2004 selama 10 hari berturut-turut, namun setelah itu belum pernah memijah kembali.
Pemberian hormon LHRH dengan metode Oral Administration sudah dilakukan sebanyak 3x dengan dosis 500mg/kg ikan dengan tujuan memacu kematangan gonad.
Pengelolaan Air Pemeliharaan
     Dalam pemeliharaan ikan tuna dalam bak terkontrol, kualitas air memegang peranan yang sangat penting baik tingkat kandungan oksigen, pH air, dan kandungan kimia lainnya serta tingkat kecerahan air.
Untuk menjaga kondisi air tetap bagus, diperlukan satu paket suplai air yaitu pompa air laut, saringan pasir, tandon penampungan air, pipa saluran air ke setiap bak, biofilter. Dengan menggunakan sistem ini, pengelolaan air menjadi sistem semi tertutup (50 % resirkulasi) dan fluktuasi parameter air tidak terlalu besar. Pengukuran parameter kualitas air terutama Oksigen, pH dan salinitas dilakukan setiap hari sehingga jika terjadi perubahan yang drastis dapat dilakukan tindakan awal.
Untuk menambah suplai oksigen kedalam air digunakan ring blower 2.2 KW untuk bak aklimasi dan 3.7 KW untuk bak induk. Pembersihan dinding dan dasar bak dilakukan setiap dua bulan.
Pemijahan
     Pemijahan terjadi secara alami antara pagi hingga malam hari dan telur terkumpul dalam bak pemanenan yang telah dilengkapi dengan jaring. Telur dapat dipanen 2 jam setelah memijah dan selanjutnya di inkubasi dalam bak fiberglass 5001. Telur menetas setelah 24 jam inkubasi.
PEMELIHARAAN LARVA
     Larva baru menetas mempunyai morfologi yang hampir sama dengan larva ikan laut pada umumnya. Mata belum berfungsi demikian juga dengan mulut dan anus. Pemeliharaan larva hampir sama dengan larva ikan laut pada umumnya hanya berbeda pada regim pakan. Pengelolaan lingkungan pemeliharaan larva dilakukan dengan pemberian Nannochloropsis sp, Dengan kepadatan 0.5 x 106 sel/ml dengan system pergantian air secara terus-menerus.

Pembenihan Ikan Baung (Mystus Nemurus)

Pembenihan Ikan Baung (Mystus Nemurus)

Pemeliharaan Induk
     Pemeliharaan induk dilakukan di kolam induk yang berukuran 600 m2 dengan kedalaman air rata-rata 1 m dengan padat tebar 15 ekor /m2. Selama pemeliharaan induk diberikan pakan berprotein minimal 28% sebanyak 2% dari total Biomass/hari dengan frekuensi pemberian pakan dua kali sehari yaitu pada pagi hari dan sore hari.
Seleksi Induk
     Pengecekan tingkat kematangan gonad induk betina yang siap pijah dapat dicirikan perut yang membesar dan lembek bentuk badan yang agak melebar dan pendek. Pada sekitar lubang genital agak kemerahan dan telur berwarna kecoklatan. Ukuran diameter telur ikan baung yang siap dipijahkan dan mampu berkembang dengan baik berkisar 1,5 sampai 1,8 mm dengan rata-rata 1,6 mm. Telur yang bagus dapat dilihat intinya sudah menepi dan tidak terjadi penggumpalan jika diberi larutan sera.
Sedangkan untuk induk jantan yang siap dicirikan dengan ujung genital papilla (penis) berwarna merah yang panjangnya sampai ke pangkal sirip anal. Cairan sperma ikan baung ini berwarna bening.
Pemijahan dilakukan secara buatan dengan penyuntikan hormon. Jenis hormon yang digunakan adalah ovaprim denga dosis 0,5 cc/kg induk betina dan 0,3 cc/kg untuk induk jantan.
Induk ditampung dalam wadah fiber/waskom/aquarium yang berfungsi sebagai tempat inkubasi induk. Induk ditimbang beratnya untuk menentukan jumlah hormon yang akan digunakan. Penyuntikan induk betina dilakukan 2 kali dengan interval waktu penyuntikan 6 jam, untuk penyuntikan I digunakan 1/3 dari dosis dan 2/3 sisanya untuk penyuntikan ke II. Sedangkan untuk induk jantan dilakukan sekali penyuntikan yaitu waktu penyuntikan kedua pada induk betina. Penyuntikan dilaksanakan secara intra muskular di bagian kiri/kanan belakang sirip punggung. Posisi jarum suntik terhadap tubuh induk membentuk sudut 30o - 40o sejajar dengan panjang tubuh.
Waktu ovulasi berkisar antara 6 - 8 jam setelah penyuntikan ke II (kisaran suhu 29o - 31o ditandai dengan keluarnya telur bila dilakukan pengurutan pada bagian perut.
Pembuahan
     Pengambilan sperma dilakukan dengan pengurutan ke arah lubang genital dan dengan spuit yang sudah diisi dengan larutan NaCl 0,9% dengan perbandingan 4 cc NaCl dengan 1 cc sperma. Pembuahan buatan dilakukan dengan cara mencampurkan telur dengan sperma kemudian diaduk dengan bulu ayam searah jarum jam selama kurang lebih 2 - 3 menit secara perlahan sampai tercampur rata, lalu diberi air bersih. Selanjutnya telur ditetaskan di dalam aquarium.
Penetasan Telur
     Penetasan dilakukan pada substrat buatan yang diletakkan menggantung di aquarium. Hal ini dikarenakan telur ikan baung memiliki daya rekat yang tinggi sehingga telur tersebut menempel kuat pada substrat. Setelah telur menetas larva akan jatuh ke dasar aquarium dan larva baung bersifat bergerombol dan lebih suka berada di dasar aquarium. Sedangkan telur yang tak menetas tetap menempel pada substrat.
Pemeliharaan Larva
     Panen larva dilakukan setelah larva berumur 6 - 8 jam setelah menetas dengan cara disifon dengan selang plastik dan ditampung dalam waskom atau dengan menggunakan serok halus dan dihitung kepadatannya. Selanjutnya baru dilakukan penebaran di media pemeliharaan larva. Padat penebaran yang digunakan dalam pemeliharaan larva ikan baung ini 20 ekor/liter.
     Larva yang baru menetas berukuran 0,5 cm dengan berat 0,7 mg. Selama pemeliharaan larva, pakan yang diberikan adalah nauplii Artemia sp dan cacing rambut diberikan setelah larva berumur 8 hari. Frekuensi pemberian pakan dilakukan 5 kali per hari yaitu pada pukul 07.00, 11.00, 15.00, 19.00, dan 23.00 WIB. Agar kualitas air tetap baik dilakukan penyifonan kotoran yang mengendap di dasar aquarium. Penyifonan dilakukan 1 x per hari pada pagi hari sebelum pemberian pakan.
Pendederan
     Sebelum dilakukan penebaran benih, terlebih dahulu dilakukan persiapan kolam pendederan yang meliputi pengeringan kolam, perbaikan pematang, pengolahan tanah dasar kolam dan pembuatan caren (kemalir). Dalam kegiatan persiapan kolam juga dilakukan pemupukan, pengapuran, pengisian air dan inokulasi moina sp. dengan kepadatan 10 juta individu/500 m2
     Pengolahan dasar kolam dilakukan dengan cara pembalikan tanah dasar kolam, diratakan dengan pembuatan kemalir dengan kemiringan 0,5 - 1% ke arah pintu pengeluaran. Setelah pengolahan tanah, dilakukan pemupukan dengan pupuk kandang (kotoran ayam petelur) dengan dosis 60 gr/m2. Penjemuran kolam dilakukan selama 3 hari lalu diisi air secara bertahap sampai ketinggian air 90 cm.
Inokulasi Moina sp dilakukan sehari setelah pengisian air. Kolam didiamkan selama 3 - 4 hari agar ekosistem kolam dapat mencapai keseimbangan dan Moina sp berkembang biak. Sebelum benih ditebar di kolam dilakukan pengukuran kualitas air yang meliputi suhu, oksigen dan pH.
Penebaran banih dilakukan pada hari ke-8 dari awal persiapan kolam (3 hari setelah penebaran Moina sp). Penebaran benih dilakukan pagi atau sore hari untuk menghindari stress. Benih yang ditebar berukuran rata-rata 2,4 cm dengan padat tebar 20 ekor/m2 Pemeliharaan benih dilakukan selama 4 minggu. Setelah penebaran, benih diberi makan berupa pakan komersial (pellet) yang dihancurkan dengan kadar protein 28 - 30% sebanyak 25 - 100% total biomassa/hari. Total pemberian pakan tersebut adalah sebagai berikut :
•    Minggu I : 100%,
•    Minggu II : 80%
•    Minggu III : 70%
•    Minggu IV : 30%
Frekuensi pemberian pakan 3 x sehari pagi, siang dan sore .
Pemanenan
     Pemanenan dilakukan dengan menjaring ikan dalam kolam menggunakan jaring, selanjutnya ditampung dalam hapa penampungan dan diberok selama 1 hari. Sebelum dilakukan pendistribusian benih pada pembudidaya ikan, benih terlebih dulu diseleksi sesuai ukuran.
Benih dikemas dalam kantong plastik ukuran 60 x 90 cm. Kepadatan per kantong tergantung pada ukuran benih dan waktu tempuh.


Sumber: BBAT Jambi

Selasa, 11 September 2012

Budidaya Perairan (BDP) merupakan suatu usaha membudidayakan ikan dan air, dimana dalam proses akhir ini diharapkan para pelaku usaha mendapatkan suatu profit atau keuntungan.
Budidaya perairan (akuakultur) merupakan bentuk pemeliharaan dan penangkaran berbagai macam hewan atau tumbuhan perairan yang menggunakan air sebagai komponen pokoknya.

Kegiatan-kegiatan yang umum termasuk di dalamnya adalah budidaya ikan, budidaya udang, budidaya tiram, serat budidaya rumput laut (alga). Dengan batasan di atas, sebenarnya cakupan budidaya perairan sangat luas namun penguasaan teknologi membatasi komoditi tertentu yang dapat diterapkan.
Budidaya perairan adalah bentuk perikanan budidaya, untuk dipertentangkan dengan perikanan tangkap. Di Indonesia, budidaya perairan dilakukan melalui berbagai sarana. Kegiatan budidaya yang paling umum dilakukan di kolam/empang, tambak, tangki, karamba, serta karamba apung.